Latihan Teknik Menyundul Bola (Heading) Dalam Olahraga Sepak Bola



Bagikan:


gambar teknik menyundul bola, 

Teknik dasar menyundul bola adalah meneruskan bola dengan menggunakan dahi atau kepala. Kegunaannya untuk memberi operan bola kepada teman, memberi umpan, untuk memasukkan bola ke dalam gawang lawan, dan menyapu bola didaerah pertahanan sendiri untuk mematahkan serangan lawan.


Setelah kita mempelajari cara -cara menyundul bola, berikut ini kita akan melakukan bebebrapa variasi latihan menyundul bola agar kita lebih mahir dan lancar lagi dalam menyundul bola (heading).

1. Latihan menyundul bola ke arah depan
Latihan ini dapat dipraktekkan dengan cara berikut ini.
  • Dua orang pemain A dan B berdiri saling berhadapan dengan satu bola.
  • A melemparkan bola melambung ke arah B.
  • B menyundul bola ke arah A, kemudian A menangkap bola dan seterusnya, kemudian B berganti yang memberi operan.
Sebelum lanjut, baca juga informasi menarik lainnya mengenai Permainan Sepak Bola dibawah ini:
2. Menyundul bola ke arah belakang
Latihan dapat dilakukan oleh tiga pemain A, B, dan C yang berdiri berbanjar dengan jarak masing-masing 3 meter sampai 5 meter. Latihan ini dapat dilakukan dengan cara berikut ini.
  • Pemain A menghadap ke arah pemain B dan C dengan satu bola.
  • Pemain A melempar bola keatas lalu menyundul bola ke arah B.
  • Pemain B melanjutkan menyundul bola ke arah belakang kepada pemain C, setelah menyundul bola pemain B segera berbalik menghadap ke arah pemain C.
  • Pemain C segera menyundul bola langsung kepada pemain B, pemain B melanjutkan menyundul bola ke arah belakang kepada A, setelah menyundul bola segera membalik menghadap kearah pemain A. Demikian seterusnya, pemain yang ditengah dilakukan secara bergantian.
3. Menyundul bola dengan melompat
Secara umum cara gerakan menyundul bola dengan melompat dapat dilakukan dengan cara berikut ini.
  • Berdiri dengan awalan melompat keatas, ke arah datangnya bola.
  • Setelah berada diatas, badan ditarik ke belakang hingga condong ke belakang, otot-otot leher dikuatkan.
  • Dengan kekuatan otot-otot perut dan dorongan panggul, badan digerakkan ke depan hingga dahi tepat mengenai bola.
  • Badan condong ke depan saat akan mendarat, kedua lutut kaki mengeper, diteruskan dengan gerak lanjut.
Sumber pustaka : Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan/Atmaja Budi Sarjana, Bambang Trijono Joko Sunarto; editor, Bambang Trijono Joko Sunarto.—Jakarta: Pusat Perbukuan, Kementerian Pendidikan Nasional, 2010.

Bagikan:


Materi Penjasorkes Lainnya:

0 Response to "Latihan Teknik Menyundul Bola (Heading) Dalam Olahraga Sepak Bola"

Posting Komentar