Cara Melakukan Gerakan Sikap Lilin | EdukasiCenter



Bagikan:


Gerakan sikap lilin yang benar [image by AXA Indonesia]

Selain gerakan kayang, terdapat pula gerakan dasar lainnya yang terdapat dalam senam lantai yang dapat kita pelajari yaitu sikap lilin. Dari namanya, sikap lilin atau gaya lilin ini merupakan gerakan yang menyerupai lilin, gerakan ini biasanya dilakukan dengan mengkombinasikan dengan gerakan lainnya.


Pada prinsipnya sikap lilin merupakan sikap tidur terlentang kemudian kedua kaki diangkat keras di atas (rapat) bersama-sama, pinggang ditopang kedua tangan dan pundak tetap menempel pada lantai. Dalam melakukan sikap lilin, kekuatan otot perut berfungsi untuk kedua tangan menompang pinggang.

Informasi menarik lainnya tentang gerakan dalam senam lantai, bisa teman-teman baca dibawah ini.
Tahapan atau langkah-langkah cara melakukan gerakan sikap lilin adalah sebagai berikut:
  • Tidur terlentang, kedua tangan di samping badan, pandangan ke atas.
  • Angkat kedua kaki lurus ke atas dan rapat.
  • Seluruh pundak menjadi landasan dibantu kedua tangan menompang pada pinggang.
  • Pertahankan sikap ini beberapa saat.
Untuk melakukan sikap lilin bagi pemula, dapat dilakukan dengan bantuan seorang teman yaitu sebagai berikut.
  • Tidur terlentang, dengan kedua tangan disamping badan, dan pandangan keatas.
  • Posisi teman yang membantu tepat diatas kepala atau disamping badan.
  • Angkat kedua kaki atau salah satu kaki keatas (mengikuti kaki yang satunya setelah itu)
  • Setelah kaki diangkat, teman yang membantu langsung memegang pergelangan kaki keatas agar tidak jatuh kkembali kebawah.
  • Lakukan sikap lilin yang sempurna sambil pergelangan kaki masih dipegang oleh teman atau biasa juga dilepas.
Untuk biasa melakukan gerakan atau sikap lilin dengan mudah, kekuatan otot kaki serta kekuatan otot punggung sangat dibutuhkan, sebab kedua otot tersebut merupakan yang berperan penting dalam awalan gerakan sikap lilin yang akan dilakukan.

Bagikan:


Materi Penjasorkes Lainnya:

Cara Melakukan Gerakan Kayang Dalam Senam Lantai | EdukasiCenter



Bagikan:


Sikap Kayang

Jika diperhatikan, senam merupakan rangkaian dari beberapa gerakan dasar untuk dijadikan sebuah gerakan yang indah serta serasi. Dalam situs ini, anda telah banyak diberikan tentang berbagai macam gerakan dasar dalam olahraga senam lantai, salah satunya ialah gerakan kayang.


Gerakan kayang banyak digunakan dalam senam lantai tanpa alat atau senam dengan alat, Kayang atau sikap kayang adalah sikap membusur dengan posisi kaki dan tangan bertumpu pada matras dalam keadaan terbalik dengan meregang dan mengangkat perut dan panggul.

Informasi menarik lainnya tentang gerakan dalam senam lantai, bisa teman-teman baca dibawah ini.

Manfaat dari gerakan kayang adalah untuk meningkatkan kelentukan bahu, bukan kelentukan pinggang. Gerakan kayang dapat dilakukan dari sikap berdiri dan tidur telentang. Tahapan atau cara melakukan gerakan kayang dari sikap berdiri adalah sebagai berikut:

  • Badan tegap dan kedua kaki rapat.
  • Kedua tangan diarahkan ke belakang dikuti badan.
  • Posisi tangan lurus kedepan kepala menhadap kedepan atau melihat kaki
  • Tangan dekatkan ke kaki sambil mengangkat
Adapun cara melakukan gaya kayang dari sikap tidur telentang adalah sebagai berikut.
  • Tubuh tidur telentang diatasmatras
  • kedua tangan bengkokkan keatas kepala sehingga telapak tangan menyentuh matras/lantai.
  • Posisi kaki dilipat sampai telapak kaki menyentuh matras/lantai.
  • Angkat badan keatas dengan mengandalkan kekuatan kaki dan tangan sehingga membentuk sikap membusur.

Jika anda belum mahir atau tidak begitu kuat dalam melakukan gerakan kayang, maka dapat dibantu dengan seorang teman. Caranya salah seorang teman memegang bagian belakang kita saat kita melakukan gerakan kayang sehingga pada saat melakukan kayang tubuh kita tidak mudah jatuh.


Bagikan:


Materi Penjasorkes Lainnya:

Cara Melakukan Gerakan Baling Baling Dalam Senam Lantai | EdukasiCenter



Bagikan:


Ilustrasi gerakan baling baling, 

Senam lantai merupakan senam yang dilakukan di lantai yang dilapisi dengan matras atau sesuatu yang tidak keras, agar saat melakukan senam tidak mencederai pesenam. Dalam senam lantai dikenal beberapa gerakan dasar, salah satunya ialah gerakan meroda atau biasa juga disebut dengan gerakan baling baling.


Gerakan meroda atau gerakan baling baling adalah suatu gerakan memutar ke samping yang pada suatu saat bertumpu pada kedua tangan dengan kaki terbuka lebar. Itulah mengapa gerakan ini disebut dengan gerakan meroda dan gerakan baling baling, sebab gerakannya menyerupai roda dan baling baling yang berputar.

Informasi menarik lainnya tentang gerakan dalam senam lantai, bisa teman-teman baca dibawah ini.

Meroda dapat dilakukan dengan arah gerakan ke kanan dan ke iri. Sebelum melakukan latihan meroda ada baiknya kita melakukan latihan handstand (berdiri dengan tangan) dahulu. Latihan handstand akan sangat mendukung dalam keberhasilan melakukan gerakan meroda.

Cara melakukan gerakan meroda atau gerakan baling baling adalah sebagai berikut:
  • Berdirilah menyamping dengan kedua kaki dibuka lebar, kedua lengan dijulurkan ke atas kepala dengan arah serong ke samping.
  • Jatuhkan badan ke samping kiri sambil menumpukan kedua telapak tangan di samping kiri.
  • Ayunkan kaki kanan ke atas diikuti kaki kiri sehingga kedua kaki terbuka lurus ke arah samping.
  • Letakkan kaki kanan di samping tangan kanan, tangan kiri diangkat, bersiap meletakkan kaki kiri di samping kaki kanan hingga badan terangkat ke atas, kembali ke sikap berdiri menyamping.
Pada saat melakukan gerakan ini sebaiknya meminimalkan adanya kesalahan agar tidak terjadi cedera pada kaki atau tangan. Berikut ini beberapa kesalahan-kesalahan yang umum terjadi saat melakukan gerakan meroda atau gerakan baling baling.
  • Lemparan kaki kurang kuat;
  • Lemparan kaki membusur besar ke arah depan, padahal seharusnya ke atas;
  • Penempatan tangan terlalu rapat dengan yang lain;
  • Penempatan tangan pertama di lantai terlalu dekat dengan kaki tolak;
  • Kedua siku dibengkokan;
  • Sikap badan kurang melenting;
  • Sikap kepala kurang menengadah saat kedua tangan bertumpu di lantai.
  • Penempatan kaki terakhir yang mendarat terlalu dekat dengan kaki yang pertama mendarat di lantai.
Itulah cara melakukan gerakan baling baling dalam senam lantai serta beberapa kesalahan-kesalahan yang biasa dilakukan pada saat melakukan gerakan tersebut. Semoga dapat menambah wawasan serta pengetahuan kita, sampai ketemu pada postingan selanjutnya.




Referensi: Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan Kelas VIII SMP/MTs/Sujarwadi, Dwi Sarjiyanto; editor, Fitriani Lestari H., Retno Susanti; ilustrator, D. Wisnu Kinardi, Dewi Isnaeni.—Jakarta: Pusat Perbukuan, Kementerian Pendidikan Nasional, 2010.

Bagikan:


Materi Penjasorkes Lainnya:

Pengertian Menendang Bola Dalam Permainan Sepak Bola



Bagikan:


Menendang bola [Bolawin.net], 

Menendang adalah gerakan yang dilakukan menggunakan kaki untuk memindahkan sesuatu. Pada umumnya kata menendang digunakan dalam permainan sepak bola, walupun dalam beberapa olahraga atau permainan gerakan menendang juga digunakan.


Dalam sepak bola gerakan menendang merupakan salah satu teknik yang paling mendasar dari permainan sepak bola, maka dari itu gerakan menendang mempunyai beberapa tujuan dalam sepak bola. Tujuan menendang dalam sepak bola ialah mengumpan, mencetak gol, mengeksekusi tendangan bebas, tendangan sudut, dan tendangan pinalti.

Sebelum lanjut, baca juga informasi menarik lainnya mengenai Permainan Sepak Bola dibawah ini:

Dalam hal mengumpan, gerakan menendang bisa menggunakan kaki bagian dalam dan punggung kaki. Biasanya menendang dengan kaki bagian dalam digunakan untuk mengumpan jarak pendek, sedangkan punggung kaki digunakan untuk mengumpan jarak jauh.

Sementara itu menendang juga kebanyakan digunakan untuk mencetak gol, dengan melakukan tendangan sekeras-kerasnya sehingga penjaga gawang atau kiper lawan sulit untuk menahannya. Sama halnya saat melakukan gerakan menendang untuk mengeksekusi tendangn bebas, tendangan sudut, atau tendangan pinalti kadang dilakukan dengan keras kadang pula dengan lambat.




Bagikan:


Materi Penjasorkes Lainnya:

Macam-Macam Gerakan Dalam Permainan Bola Voli



Bagikan:


Permainan bola voli [zimbio.com], 

Bola Voli merupakan permainan yang dimainkan oleh dua regu atau tim dan masing-masing tim diperkuat oleh enam orang pemain. Permainan bola voli dimainkan dengan menggunakan sebuah bola yang memiliki keliling lingkaran 65 hingga 67 cm dan berat 260 hingga 280 gram.


Cara memainkan permainan bola voli cukup mudah, setiap pemain berusaha untuk menjatuhkan bola diwilayah lapangan lawan, diperlukan tiga sentuhan bola dari tiga pemain yang berbeda sebelum memindahkan bola ke daerah permainan lawan. Selain itu permainan bola voli menggunakan tangan dan tidak dibolehkan menggunakan kaki, dan berlomba-lomba mencapai angka 25 terlebih dahulu.

Sebelum lanjut, baca juga informasi menarik lainnya mengenai Permainan Bola Voli dibawah ini:

Dalam permainan bola voli terdapat beberapa gerakan-gerakan yang umum kita lihat dalam permainan lainnya, seperti berlari dan melompat. Biasanya, pada permainan bola voli kedua gerakan tersebut dijadikan gerakan awal untuk melakukan gerakan-gerakan selanjutnya, seperti melakukan teknik dasar yang khusus digunakan dalam permainan bola voli. Berikut ini beberapa gerakan khusus dalam permainan bola voli.

1. Servis

Servis merupakan gerakan pukulan yang dilakukan untuk memulai setiap permainan, gerakan pukulan ini dilakukan diluar garis belakang lapangan. Terdapat beberapa gerakan pukulan servis yang biasa dilakukan oleh pemain bola voli, yaitu servis bawah, servis atas, servis samping, dan servis lompat.

2. Passing

Passing merupakan gerakan yang dilakukan oleh pemain bola voli untuk mengumpan bola ke teman yang lain, dalam permainan bola voli dikenal dua macam gerakan passing yaitu passing bawah dan passing atas. Biasanya passing bawah digunakan untuk mengangkat bola keatas untuk selanjutnya dilakukan passing atas oleh pemain lainnya dan dilanjutkan oleh pukulan smash oleh pemain terakhir.

Passing atas ini biasanya dilakukan oleh seorang tosser, tosser merupakan pemain yang berposisi didepan net dan bertugas untuk memberikan umpan kepada spiker untuk memberikan pukulan keras kepada lawan, biasanya umpan yang diberikan tosser kepada spiker merupakan passing atas.

3. Smash

Smash merupakan gerakan pukulan yang dilakukan dengan sangat keras dan biasanya menukik sehingga sulit untuk ditahan atau dibendung oleh lawan. Gerakan pukulan smash biasanya diawali dengan berlari, kemudian melompat, lalu memukul bola, dan mendarat. Gerakan smash juga biasanya dikombinasikan dengan gerakan passing atas.

4. Membendung (Bloking)

Membendung atau bloking merupakan gerakan yang dilakukan didepan net untuk menahan bola yang akan melewati net. Gerakan bloking biasanya dilakukan oleh satu orang atau lebih dengan cara melompat didepan sambil tangan diangkat lurus keatas dan telapak tangan dilebarkan agar menyulitkan bola untuk lewat.


Bagikan:


Materi Penjasorkes Lainnya:

Latihan Variasi Passing atas, Passing Bawah, dan Smash dalam Bola Voli



Bagikan:


Passing atas [baabun.com], 

Bola voli merupakan sebuah permainan yang dimainkan oleh dua regu atau tim dimana masing-masing tim tersebut diperkuat oleh 6 (enam) orang pemain. Permainan bola voli dimainkan pada sebuah lapangan dengan ukuran-ukuran tertentu dan masing-masing wilayah permainan dipisahkan oleh net.


Dalam memainkan permainan bola voli, setiap pemain harus dan wajib untuk menguasai teknk-teknik dasarnya. Beberapa teknik dasar yang wajib dikuasai ialah passing atas, passing bawah, dan smash. Passing atas adalah cara mengoper atau menerima bola dengan dua tangan di atas depan kepala secara bersamaan.

Sebelum lanjut, baca juga informasi menarik lainnya mengenai Permainan Bola Voli dibawah ini:

Adapun Passing bawah adalah cara mengoper atau menerima bola dengan dua tangan secara bersamaan di depan badan. Sedangkan Smash adalah pukulan serangan yang keras, dengan arah menukik dan mematikan.

Untuk menguasai teknik-teknik dasar tersebut, setiap pemain harus melakukan latihan-latihan secara rutin dan terus menerus. Bisa melakukan latihan sendiri maupun melakukan latihannya dengan beberapa teman seperti latihan variasi berikut ini.

Adapun gerakan latihan variasi passing atas, passing bawah, dan smash dapat teman-teman lakukan sebagai berikut.

  1. Latihan dilakukan oleh tiga orang secara berkelompok yang terdisi atas pemain A, B, dan C.
  2. Pemain berdiri dalam satu garis, B dan C menghadap ke A.
  3. Jarak pemain A ke B kira-kira 3 meter.
  4. Pemain A melakukan passing bawah ke arah pemain B, pemain B melakukan passing atas ke arah pemain C dan pemain C melakukan smash ke arah pemain A. Demikian latihan dilakukan secara berulang-ulang dan berganti posisi pemain.
Pada latihan lainnya variasi passing atas, passing bawah, dan smash dapat dilakukan oleh dua orang, yaitu:
  1. Latihan dilakukan oleh dua orang terdiri atas pemain A dan B.
  2. Pemain berdiri dalam satu garis san saling berhadapan.
  3. Jarak antar pemain kira-kira tiga meter.
  4. Pemain A melakukan passing atas kepada pemain B, pemain B melakukan smash kepada pemain A, kemudian pemain A melakukan passing bawah ke pemain B, lalu pemain B melakukan passing atas ke pemain A dan pemain A melakukan smash kepada pemain B. Demikian latihan dilakukan secara berulang-ulang.

Itulah beberapa bentuk latihan variasi passing atas, passing bawah, dan smash yang dapat teman-teman lakukan untuk mengasah dan mempertajam teknik dasar permainan bola voli. Latihan dapat dilakukan secara sendiri maupun berkelompok, akan tetapi lebih bagus jika latihan bersama teman se-tim.




Bagikan:


Materi Penjasorkes Lainnya: