Cara Melatih Kekuatan dan Daya Tahan Otot Dada dan Otot Perut



Bagikan:


ilustrasi Bugar dan Sehat [Image by gayahidup.inilah.com], 
Jadi, perbedaan antara kekuatan otot dan daya tahan otot terletak pada penekanannya. Kekuatan otot berkembang jika beban yang dilakukan makin meningkat, sedangkan daya tahan terbentuk melalui beban yang tetap namun dilakukan secara berulang-ulang dalam satu kesempatan.

Melatih kekuatan dan daya tahan otot dada dan otot perut banyak dilakukan oleh orang untuk membentuk dada dan perut mereka agar lebih terlihat menarik lagi. Khusus untuk bagian perut, latihan ini juga baik digunaka untuk mengecilkan perut yang agak besar.
Sebelum lanjut, baca juga informasi menarik lainnya mengenai peningkatan kebugaran dan kesehatan tubuh dibawah ini:
Melatih Kekuatan dan Daya Tahan Otot Dada ini pada umumnya dapat dilakukan dengan squat thrust, berikut ini cara untuk melakukan latihan squat thrust yang baik dan benar.
  1. Sikap awal:
  2. Berdiri, kedua tangan di samping, dan pandangan ke depan.
  3. Gerakan:
    • Jongkok, kedua tangan menempel di lantai.
    • Badan telungkup, kedua kaki dilecutkan ke belakang.
  4. Sikap akhir:
  5. kembali ke sikap berdiri dengan melompat.


Melatih Kekuatan dan Daya Tahan Otot Perut ini pada umumnya dapat dilakukan dengan sit up, berikut ini cara untuk melakukan latihan sit up yang baik dan benar.
  1. Sikap awal:
    • Sikap berbaring telentang.
    • Kaki/lutut ditekuk, ujung kaki dipegang oleh teman.
    • Tangan di samping telinga.
  2. Gerakan:
    • Badan diangkat ke arah kaki.
    • Siku tangan menyentuh lutut secara silang.
  3. Sikap akhir:
    • Badan kembali ke sikap semula, duduk rileks, kaki diluruskan.
    • Pandangan ke depan.




Sumber pustaka : Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan/Sodikin Chandra, Achmad Esnoe Sanoesi; editor, Ema Kurnianingsih.—Jakarta: Pusat Perbukuan, Kementerian Pendidikan Nasional, 2010.

Bagikan:


Materi Penjasorkes Lainnya:

2 Responses to "Cara Melatih Kekuatan dan Daya Tahan Otot Dada dan Otot Perut"