Teknik Dasar Memegang Tongkat Dalam Senam Irama Dengan Tongkat | EdukasiCenter



Bagikan:


Gambar teknik dasar memegang tongkat, 

Senam irama merupakan rangkaian gerakan senam yang dilakukan dengan rangkaian langkah-langkah disertai ayunan lengan dan sikap badan dengan diiringi suatu irama. Senam irama dapat dilakukan dengan menggunakan alat, salah satunya yaitu tongkat. Tongkat yang digunakan dalam senam irama memiliki ukuran panjang 1 meter dan berdiameter 5 cm.


Adapun cara memegang tongkat dalam senam irama dapat dipegang dengan satu tangan atau dua tangan, jarak tangan satu dengan lainnya selebar bahu, empat jari menyatu dan ibu jari memisah seperti kaki garuda mencengkeram. Cara memegang tongkat dalam senam irama dapat dilakukan dengan beberapa cara.

Informasi menarik lainnya tentang gerakan-gerakan dalam senam irama, bisa teman-teman baca dibawah ini.
Berikut ini beberapa teknik dasar memegang tongkat yang dapat dipakai dalam senam irama dengan menggunakan tongkat.

1. Pegangan Biasa (Reguler Grip)
Pegangan biasa dapat dilakukan dengan cara tongkat dipegang dengan satu atau dua tangan dan telapak tangan melingkar menghadap ke bawah.

2. Pegangan Berlawanan (Reverse Grip)
Pegangan berlawanan dapat dilakukan dengan cara tongkat dipegang dengan satu atau dua tangan dan telapak tangan melingkar menghadap ke atas.

3. Pegangan Campuran atau Kombinasi (Mixed Grips)
Pegangan campuran dapat dilakukan dengan cara tongkat dipegang dengan satu tangan menghadap ke bawah dan satu tangan menghadap ke atas. Cara ini sering disebut sebagai cara campuran atau kombinasi antara pegangan biasa (regular grip) dengan pegangan berlawanan (reverse grip).

Sumber pustaka : Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan/Atmaja Budi Sarjana, Bambang Trijono Joko Sunarto; editor, Bambang Trijono Joko Sunarto.—Jakarta: Pusat Perbukuan, Kementerian Pendidikan Nasional, 2010.

Bagikan:


Materi Penjasorkes Lainnya:

0 Response to "Teknik Dasar Memegang Tongkat Dalam Senam Irama Dengan Tongkat | EdukasiCenter"

Posting Komentar