Teknik Memegang Peluru Pada Olahraga Tolak Peluru Gaya Membelakangi (O’Brien)



Bagikan:


Tolak Peluru Gaya Membelakangi (O’Brien) [pinterest.com], 

Meskipun tolak peluru termasuk nomor lempar, namun istilah yang digunakan bukan lempar peluru, tetapi tolak peluru. Penggunaan istilah tersebut disesuaikan dengan peraturan cara melepaskan peluru, yaitu dengan cara didorong atau ditolakkan, istilah dalam bahasa Inggris adalah the short put.


Ada dua macam gaya yang sering digunakan yaitu gaya lama atau menyamping atau ortodoks dan gaya baru atau membelakangi atau Perry O ‘ Brien. Untuk dapat memaksimalkan tolakan peluru, setiap atlit perlu menguasai beberapa teknik dalam olahraga ini, salah satunya ialah teknik memegang peluru. 

Untuk cara memegang peluru, terdapat 3 macam teknik, yaitu sebagai berikut :
  • Jari-jari direnggangkan, jari kelingking ditekuk dan berada di samping peluru untuk membantu menahan peluru supaya tidak mudah tergeser dari tempatnya. Digunakan untuk atlet yang mempunyai jari-jari kuat dan panjang.
  • Jari-jari merapat di belakang peluru, ibu jari dibuka ke samping sedangkan jari kelingking berada di samping peluru untuk menahan peluru dan untuk menekan pada waktu peluru ditolakkan.
  • Seperti cara kedua, tetapi jari-jari agak direnggangkan, kelingking diletakkan di belakang peluru sehingga dapat ikut menolak peluru, ibu jari menahan geseran ke samping. Digunakan untuk atlet yang berjari-jari pendek.

Itulah penjelasan singkat tentang teknik memegang peluru pada olahraga tolak peluru gaya menyamping maupun gaya membelakangi, dimana teknik ini dibagi menjadi tiga. Semoga postingan ini dapat menambah pengetahuan serta wawasan kita mengenai olahraga tolak peluru.

Sumber pustaka : Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan 2/Budi Sutrisno, Muhammad Bazin Khafadi; editor, Tim Editor Putra Nugraha; ilustrator, Tim Ilustrasi Putra Nugraha.—Jakarta: Pusat Perbukuan, Kementerian Pendidikan Nasional, 2010.

Bagikan:


Materi Penjasorkes Lainnya:

0 Response to "Teknik Memegang Peluru Pada Olahraga Tolak Peluru Gaya Membelakangi (O’Brien)"

Posting Komentar