Ilustrasi Basket [Image by |
Teknik-teknik dasar permainan bola basket, meliputi: Dribbling (menggiring bola), passing (mengoper), shooting (menembak), pivot (berputar dengan satu kaki sebagai poros), rebound (merajah bola/menangkap bola pantul dari papan dengan posisi badan berada di udara), mengenal posisi pemain, dan koordinasi antarpemain satu tim.
Ada beberapa teknik pasing yang perlu dikuasai oleh seorang pemain basket, teknik-teknik tersebut adalah Operan dada (chest pass), Operan pantul (bounce pass), Operan dari atas kepala (overhead pass), Baseball pass, Underhand pass dan Hook pass. Berikut ini cara pelaksanaan dari teknik passing tersebut.
1. Operan dada (chest pass)Informasi menarik lainnya tentang permainan Bola Basket, bisa teman-teman baca dibawah ini.
- Peraturan Terbaru Mencetak Poin Dalam Bola Basket
- Beberapa Cara Dalam Melakukan Teknik Melempar (Passing) Dalam Permainan Bola Basket
- Cara Melakukan Teknik Passing "Baseball Pass" Dalam Permainan Bola Basket
- Peraturan Pada Awalan Dalam Pertandingan Bola Basket
- Peraturan atau Prosedur Pelaksanaan Bola Loncat (Jump Ball) Dalam Pertandingan Bola Basket
Pelaksanaannya:
- Berdiri tegak dengan kedua kaki dibuka selebar bahu, salah satu kaki di depan.
- Bola berada di depan dada.
- Posisi siku tidak terbuka lebar dan tidak juga dirapatkan ke badan.
- Dorong bola lurus ke depan sehingga tangan lurus dan diakhiri dengan sentakan pergelangan tangan (snap).
- Pada saat mendorong bola, badan condong ke depan dan bersamaan dengan berpindahnya kaki belakang ke depan (melangkah).
- Pandangan mata tetap ke arah bola yang akan dioper.
2. Operan pantul (bounce pass)
Pelaksanaannya:
- Sikap permulaan sama dengan operan dada.
- Bola didorong ke arah lantai (dipantulkan) dengan jarak kira-kira 1/3 dari penerima.
- Pandangan mata ke arah bola yang dipantulkan kemudian ke penerima.
Pelaksanaannya:
- Berdiri dengan kedua kaki dibuka selebar bahu, salah satu kaki di depan.
- Kedua tangan yang memegang bola berada di atas kepala.
- Siku agak dibengkokkan sedikit.
- Operkan bola ke depan lurus dengan menjatuhkan kedua tangan ke depan bawah diiringi dengan sentakan dari pergelangan tangan dan melangkahkan kaki.
- Pandangan mengikuti arah jalannya bola.
- Arah bola yaitu dada penerima dan jalannya bola harus lurus tidak parabola.
Pelaksanaannya:
- Berdiri tegak dengan kaki kiri di depan untuk melempar dengan tangan kanan.
- Sikap badan agak miring (tidak menghadap ke depan).
- Bola dipegang dengan tangan kanan di samping belakang bahu, tangan kiri turut membantu memegang bola (terutama pemain yang masih pemula).
- Lemparkan bola ke depan lurus dan kaki kiri melangkah ke depan.
- Tangan kanan melakukan gerakan lanjutan (follow through) dan pandangan mata mengikuti arah bola.
Pelaksanaannya:
- Berdiri tegak dengan kedua kaki dibuka selebar bahu sambil memegang bola.
- Langkahkan kaki kanan ke arah samping kanan depan, sambil melemparkan bola dari samping kanan (gerakan kait) dengan tangan kanan.
- Pandangan mata ke arah sasaran yaitu dada penerima.
- Lakukan hal yang sebaliknya untuk tangan kiri.
Pelaksanaannya:
- Berdiri tegak, kaki dibuka selebar bahu, dan badan menyamping arah lemparan.
- Bola dipegang di depan badan kemudian dibawa ke samping badan dan bola dilempar dengan tangan bergerak dari samping badan ke arah telinga.
- Pandangan mata ke arah lemparan.
- Kaki depan melakukan gerakan pivot sehingga kaki belakang bergerak ke depan.
thx you so much this helpfull
BalasHapusvideo teknik dasar passing bola basket: https://youtu.be/CXf-a6IBhdM
BalasHapus