ilustrasi gerakan meroda, |
Latihan I
Cara melakukannya sebagai berikut.
- Dengan melakukan handstand, angkat salah satu tangan dari lantai sebentar (kira-kira 1 atau 2 hitungan). Kembali ke semula, lalu ulang dengan tangan yang lain.
- Latihan ini dilakukan dengan salah satu tangan secara bergantian beberapa kali.
- Satu orang teman memegang pada kedua sisi panggul.
Informasi menarik lainnya tentang gerakan dalam senam lantai, bisa teman-teman baca dibawah ini.
Cara melakukannya adalah sebagai berikut.
- Dengan melakukan handstand, kaki dibuka lebar/kangkang.
- Dengan perlahan-lahan kaki kiri/kanan dijatuhkan ke samping kiri/kanan hingga berdiri tegak dengan kedua kaki kangkang dan kedua tangan lurus di atas (terbuka ke samping).
- Satu orang teman memegang pada kedua sisi panggul.
Cara melakukanya adalah sebagai berikut.
- Dengan bantuan teman, dari sikap tegak kaki kangkang, lalu melakukan handstand, ke samping (kaki kangkang).
- Jatuhkan kaki ke samping hingga berdiri dengan dua kaki kangkang.
- Siku tangan dan kedua lutut kaki selalu lurus.
- Satu orang teman berada di belakang, membantu memegang kedua sisi panggul/pinggul.
Cara melakukanya adalah sebagai berikut.
- Mengulangi latihan III dengan cepat.
- Satu orang teman berada di belakang, membantu memegang kedua sisi panggul/pinggul.
- Pada saat akan jatuh ke samping, satu teman tetap memegang sisi panggul/ pinggul.
Sumber pustaka : Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan 2/Budi Sutrisno, Muhammad Bazin Khafadi; editor, Tim Editor Putra Nugraha; ilustrator, Tim Ilustrasi Putra Nugraha.—Jakarta: Pusat Perbukuan, Kementerian Pendidikan Nasional, 2010.
0 Response to "Latihan Teknik Dasar Melakukan Gerakan Meroda Pada Senam Lantai | EdukasiCenter"
Posting Komentar