Pengertian dan Gerakan Koordinasi Dalam Renang Gaya Dada



Bagikan:


Gambar ilustrasi renang gaya dada [Image by www.suaramerdeka.com]

Renang gaya dada (chest stroke) disebut juga renang gerak katak karena berenang menggunakan gaya dada menirukan gerakan katak di air. Beberapa teknik dasar dalam renang gaya dada yang harus dikuasai meliputi sikap badan di permukaan air, teknik dasar meluncur, teknik dasar gerakan kaki, teknik dasar gerakan tangan dan teknik dasar pernapasan.


Gerakan koordinasi renang gaya dada adalah tahapan dimana seluruh teknik dasar yang telah dipelajari mulai digabungkan. Dibawah ini adalah gerakan-gerakan koordinasi dalam renang gaya dada yang dapat dilakukan dengan nilai disiplin, keberanian, dan tanggung jawab.

Tahap persiapan
  • Posisi badan terlungkup terapung di atas permukaan air.
  • Kedua lengan lurus, kedua kaki lurus kebelakang.
  • Pandangan ke depan.

Tahap pelaksanaan
  • Kedua lengan mulai membuka ke samping dan kekdua kaki bergerak mendekati pinggul.
  • Tangan direntangkan, dilanjutkan siku ditekuk membentuk sudut 90 derajat pada waktu tangan bergerak mengayuh keluar, telapak tangan lurus ke bawah dan kedua kaki bergerak mendekati pinggul.
  • Pada saat kedua tangan menekan ke bawah permukaan air dengan cepat mengambil napas dengan menghirup udara.
  • Setelah kedua lengan mengakhiri putaran di bawah dagu, badan didorong ke depan lurus, kepala turun dan buang napas di bawah permukaan air bersamaan kedua kaki mendorong ke belakang.
Akhir gerakan
  • Badan, kedua lengan, dan kaki lurus.
  • Pandangan terpusat pada tangan, hingga batas air berada pada alis mata.



Sumber pustaka : Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan/Atmaja Budi Sarjana, Bambang Trijono Joko Sunarto; editor, Bambang Trijono Joko Sunarto.—Jakarta: Pusat Perbukuan, Kementerian Pendidikan Nasional, 2010.

Bagikan:


Materi Penjasorkes Lainnya:

1 Response to "Pengertian dan Gerakan Koordinasi Dalam Renang Gaya Dada"