Renang gaya dada (chest stroke) merupakan salah satu dari empat gaya renang yang diperlombakan dalam pertandingan-pertandingan renang internasional. Renang gaya dada disebut juga gerak katak karena berenang dengan menggunakan gaya dada ini menirukan gerakan katak di air. Agar dapat melakukan renang gaya dada dengan baik, maka perenang harus mengatur posisi tubuh pada saat berada di permukaan air.
Gerakan koordinasi dalam renang adalah rangkaian gerakan yang menggabungkan antara gerakan lengan, kaki, dan pernapasan. Anda dapat melakukan gerakan koordinasi ini secara bertahap, mulai dari gerakan koordinasi lengan dan kaki, lengan dan pernapasan, kaki dan pernapasan, serta menggabungkan semuanya dalam satu gerakan renang gaya dada.
Koordinasi Gerakan Meluncur dan Kaki Renang Gaya Dada
Meluncur biasa digunakan sebagai awalan renang gaya dada. Gerakan meluncur dilakukan dengan berdiri tegak di depan dinding kolam. Lalu menolakkan salah satu kaki pada dinding kolam kemudian meluncur. Meluncur dilakukan dengan sekuat tenaga. Kemudian melakukan gerakan kaki renang gaya dada. Adapun gerakan kaki renang gaya dada sebagai berikut.
Setelah meluncur dan tubuh telah sejajar air, kedua paha dibuka lebar. Tariklah kedua kaki ke atas dengan kekuatan penuh. Lalu arahkan telapak kaki dengan memutar sehingga telapak kaki dalam posisi akan mendorong.
Doronglah air dengan kedua kaki serentak sehingga kaki tersebut membentuk setengah lingkaran. Lalu, lecutkan tungkai kaki bagian bawah kemudian kaki menutup. Kedua kaki lurus di belakang tubuh. Gerakkan kaki mendorong bagian tubuh untuk maju.
Koordinasi Gerakan Kaki dan Lengan Renang Gaya Dada
Setelah yakin bahwa gerakan kaki sudah benar, kita bisa menggabungkannya dengan gerakan lengan. Saat kaki mulai bebrgerak seperti gerakan katak, tangan mulai digerakkan. Gerakan tangan dimulai dengan menggapai kedua lengan ke depan di bawah air lebih kurang 15 cm.
Lalu telapak tangan menekan ke arah bawah belakang. Kedua siku ditekuk ke arah dalam hingga kedua tangan memutar dan menekan bersamaan di depan dagu. Lalu gerakan kedua lengan kembali menggapai ke depan secara bersamaan.
Sumber pustaka :
- Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan Kelas VIII SMP/MTs/Sujarwadi, Dwi Sarjiyanto; editor, Fitriani Lestari H., Retno Susanti; ilustrator, D. Wisnu Kinardi, Dewi Isnaeni.—Jakarta: Pusat Perbukuan, Kementerian Pendidikan Nasional, 2010.
- Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan/Atmaja Budi Sarjana, Bambang Trijono Joko Sunarto; editor, Bambang Trijono Joko Sunarto.—Jakarta: Pusat Perbukuan, Kementerian Pendidikan Nasional, 2010.
0 Response to "Koordinasi Gerakan Meluncur, Kaki, dan Lengan Dalam Renang Gaya Dada"
Posting Komentar