Cara Melakukan Servis Panjang Forehand Dalam Permainan Bulutangkis



Bagikan:


Play Badminton [Image by my-much.blogspot.com]

Servis panjang adalah servis dasar yang dilakukan dengan mengarahkan bola tinggi dan jauh, dan bola harus berbalik dan jatuh sedekat mungkin dengan garis batas belakang. Teknik dasar servis panjang forehand dapat anda lakukan dengan cara berikut ini.

Tahap persiapan

  • Raket dipegang dengan posisi forehand.
  • Berdiri dengan kaki direnggangkan satu di depan dan satu dibelakang.
  • Bola dipegang pada ketinggian pinggang.
  • Berat badan bertumpu pada kaki yang berada dibelakang dan tangan yang memegang raket pada posisi belakang.

Pergelangan tangan ditekukkan.

  • Tahap pelaksanaan
  • Berat badan dipindahkan ke depan, gunakan gerakan menelungkupkan tangan bagian bawah dan sentakkan pergelangan tangan.
  • Lakukan kontak dengan bola pada ketinggian lutut sehingga shuttlecock atau bola akan melambung tinggi dan jauh.

Akhir gerakan

  • Akhiri gerakan dengan raket mengarah ke atas lurus dengan gerakan bola.
  • Silangkan raket ke depan dan atas bahu tangan yang tidak memegang raket.
  • Putar pinggul dan bahu ke depan, pandangan mengikuti arah bola.
Sumber pustaka : Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan/Atmaja Budi Sarjana, Bambang Trijono Joko Sunarto; editor, Bambang Trijono Joko Sunarto.—Jakarta: Pusat Perbukuan, Kementerian Pendidikan Nasional, 2010.

Bagikan:


Materi Penjasorkes Lainnya:

0 Response to "Cara Melakukan Servis Panjang Forehand Dalam Permainan Bulutangkis"

Posting Komentar