Cara Melakukan Arah Awalan Lari Dalam Lompat Tinggi Gaya Flop



Bagikan:


Lompat tinggi gaya flop [image by Olahraga.Biz.Id], 

Lompat tinggi atau Loncat tinggi merupakan salah satu nomor lompat dari cabang atletik yang dipertandingkan untuk putra dan putri, di mana atlet harus melewati palang penghalang yang dipasang pada ketinggian tertentu. Tujuan dari lompat tinggi agar dapat mencapai lompatan yang setinggi-tingginya.


Dalam loncat tinggi dikenal beberapa teknik gaya loncatan. Gaya loncatan dalam loncat tinggi di antaranya gaya langsung (straight jump), gaya gunting (scissors), gaya eastern cut off, gaya guling sisi (western roll), gaya putar (straddle), dan gaya terlentang (flop).

Lompat tinggi Gaya Flop merupakan salah satu gaya yang paling banyak digunakan oleh para atlit lompat tinggi, hal ini dikarenakan gaya ini lebih mudah dan lebih baik dalam hal melewati mistar. Dalam melakukan lompat tinggi gaya flop dapat dibagi menjadi beberapa tahap, salah satunya ialah awalan.

Informasi menarik lainnya tentang olahraga atletik nomor Lompat Tinggi atau High Jump, bisa teman-teman baca dibawah ini.

Awalan terdiri atas 7–9 atau 11 langkah cepat. Gerakan lari awalan dilakukan melalui garis yang melengkung pada dua hingga tiga langkah terakhir. Kaki Badan sedikit condong ke belakang. Awalan lari pada gaya flop lebih cepat daripada gaya straddle.

Awalan lari dapat dilakukan dari tiga arah berikut.
  1. Melengkung
  2. Dari posisi awal tegak lurus dengan mistar, dilanjutkan dengan lari melengkung
  3. Berlari lurus dari sudut menyerupai awalan lari gaya straddle untuk membuat gerakan membelakangi mistar pada saat tolakan.
Secara keseluruhan, tahapan-tahapan dalam lompat tinggi gaya flop adalah sebagai berikut.
  1. Setelah melakukan awalan dengan berlari tadi, kemudian masuk ke tahap tolakan. Kaki tolakan diawali dari tumit, dan menekuk tungkai tolak. Kaki menolak dalam posisi sejajar dengan mistar.
  2. Pada saat melayang, posisi badan membelakangi mistar dan kedua tungkai yang menggantung sedikit ditarik. Kedua lengan di samping badan dan pinggul diangkat sehingga menghasilkan lengkungan pada badan. Badan siap diturunkan dan kaki diangkat dan ditarik agar tidak mengenai mistar. Setelah itu, lutut diluruskan ke atas.
  3. Mendarat dilakukan dengan punggung, kemudian dilanjutkan dengan gerak tungkai.


Sumber referensi: Gelanggang Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan: Untuk SMA/MA kelas XI /Khairul Hadziq, Milka Nurfitri; editor Ricky Rusdhiyana, Nur Fajriyah.—Jakarta: Pusat Perbukuan, Kementerian Pendidikan Nasional, 2010.

Bagikan:


Materi Penjasorkes Lainnya:

0 Response to "Cara Melakukan Arah Awalan Lari Dalam Lompat Tinggi Gaya Flop"

Posting Komentar