Latihan Teknik Gerakan Kaki Pada Renang Gaya Bebas



Bagikan:


Gambar bentuk latihan gerakan kaki, 
Gerakan kaki dalam renang gaya bebas berperan sebagai tenaga pendorong atau penggerak dan terutama berperan sebagai pengatur keseimbangan tubuh saat berenang didalam air. Untuk dapat menguasai gerak kaki saat berenang, perlu dilakukan beberapa latihan. Berikut ini adalah bentuk-bentuk latihan gerakan kaki pada renang gaya bebas yang dapat dilakukan oleh perenang.

Latihan 1

Latihan gerak dasar menendang sambil duduk di pinggir kolam. Latihan ini dapat dilakukan dengan cara melakukan gerakan kaki menendang bergantian kanan kiri, dan sumber gerakan dari pangkal paha. Latihan ini dilakukan sambil duduk di pinggir kolam.
Sebelum lanjut, baca juga informasi menarik lainnya mengenai Renang Gaya Bebas dibawah ini
Latihan 2

Latihan gerakan kaki pada renang gaya bebas dapat dilakukan dengan bantuan salah seorang teman. Latihan ini dapat dilakukan dengan cara meminta bantuan teman untuk memegang kedua lengannya ketika di dalam air. Lengan, badan, dan kaki diluruskan. Teknik gerakan kaki naik turun, kanan dan kiri bergantian. Pada saat menggerakkan kaki, perenang maju ke depan, sedangkan teman yang memegang lengan bergerak mundur.

Latihan 3

Latihan gerakan kaki renang gaya bebas dilakukan dengan cara kedua tangan berpegangan pada papan pelampung. Latihan ini dapat dilakukan ketika didalam air dengan menggunakan papan pelampung sebagai pegangan tangan. Lengan, badan, dan kedua kaki lurus, teknik gerakan kakinya sama dengan gerakan pada latihan sebelumnya. Pada saat kaki digerakkan, perenang bergerak maju ke depan.

Sumber pustaka : Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan/Atmaja Budi Sarjana, Bambang Trijono Joko Sunarto; editor, Bambang Trijono Joko Sunarto.—Jakarta: Pusat Perbukuan, Kementerian Pendidikan Nasional, 2010.

Bagikan:


Materi Penjasorkes Lainnya:

0 Response to "Latihan Teknik Gerakan Kaki Pada Renang Gaya Bebas"

Posting Komentar