Peraturan Permainan Bola Basket



Bagikan:


Ilustrasi Basket [Image by www.beritasatu.com], 

Selain peraturan dasar permainan bola basket yang meliputi meliputi aturan memainkan bola, mengontrol bola, penguasaan bola, dan nilai tembakan. Terdapat pula beberapa peraturan-praturan lainnya yang terdapat dalam permainan Bola Basket. Adapun beberapa peraturan lainnya tersebut adalah sebagai berikut.


1. Pertandingan dinyatakan berakhir karena hal-hal berikut.
  • Apabila suatu kesalahan terjadi bersamaan dengan atau sebelum sinyal pencatat waktu untuk mengakhiri pertandingan, babak, setengah permainan atau babak tambahan, maka lemparan bebas yang terjadi sebagai akibat dari kesalahan itu harus dilaksanakan.
  • Babak, setengah, atau seluruh waktu bermain dihentikan saat pencatat waktu membunyikan sinyal, untuk menunjukkan akhir waktu bermain.
Informasi menarik lainnya tentang permainan Bola Basket, bisa teman-teman baca dibawah ini.
2. Pemain yang harus melakukan lemparan ke dalam tidak boleh melanggar ketentuan berikut.
  • Melangkah ke lapangan sebelum atau sambil melepas bola.
  • Menyentuh bola di lapangan sebelum disentuh pemain lain.
  • Melempar bola melewati papan pantul kepada pemain lain di lapangan.
  • Melempar bola dari lapangan depan kepada anggota dari satu regu yang ada di lapangan belakang.
  • Bola menyentuh daerah luar lapangan atau menyentuh tiang penyangga jaring atau memasukkan bola ke jaring sebelum dioper kepada pemain di lapangan untuk lemparan ke dalam.
  • Menahan bola lebih dari 5 detik.
3. Suatu regu dinyatakan kalah oleh penyimpangan berikut.
  • Regu itu menolak bermain setelah diinstruksikan oleh wasit untuk melanjutkan pertandingan.
  • Tindakannya menghalangi pertandingan dilanjutkan.
  • 15 menit setelah waktu bermain regu tidak hadir atau pemain turun ke lapangan tidak siap.
  • Regu yang dianggap kalah mendapatkan nilai 0 pada urutan peserta.
  • Kemenangan diberikan regu lawan dengan angka 20–0.
4. Pertandingan dinyatakan kalah karena kelalaian berikut.
  • Jika regu tersebut sedang memimpin perolehan angka dalam pertandingan, maka angka itu harus dihapus. Jika regu tersebut tidak sedang memimpin dalam perolehan angka, maka angka yang tercetak adalah 2–0. Selanjutnya, karena kelalaian tersebut mendapatkan nilai 1 dalam urutan peserta (klasifikasi) dan regu tersebut dinyatakan kalah 2–0.
  • Suatu regu akan dinyatakan kalah jika jumlah pemain dari regu tersebut yang ada di lapangan kurang dari 2 orang.
Sumber pustaka : Gelanggang Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan: /Khairul Hadziq, Milka Nurfitri; editor Ricky Rusdhiyana, Nur Fajriyah.—Jakarta: Pusat Perbukuan, Kementerian Pendidikan Nasional, 2010.

Bagikan:


Materi Penjasorkes Lainnya:

0 Response to "Peraturan Permainan Bola Basket"

Posting Komentar