Variasi atau kombinasi merupakan gabungan beberapa hal (teknik dasar) yang dilakukan dalam satu rangkaian gerakan, dengan tujuan agar anak didik dapat memperkirakan efek dari passing dan tangkapan, efek samping dari driblling dan shooting.
Cara pelaksanaannya sebagai berikut.
- Siswa dibagi menjadi dua kelompok.
- Bentuk barisan banjar berhadapan.
- Siswa kelompok A paling depan melakukan passing ke depan dilanjutkan lari menuju ke barisan kelompok B paling belakang.
- Siswa kelompok B paling depan setelah mendapat bola segera melakukan passing seperti yang dilakukan siswa kelompok A. Begitu seterusnya bergantian.
- Bentuk barisan banjar ke belakang menghadap ring basket.
- Siswa paling depan melakukan dribbling ke depan mendekati ring basket, setelah memperoleh jarak tembak yang tepat segera melakukan shooting atau lay up shooting ke arah ring basket, kemudian menangkap bola pantul dan dilanjutkan melakukan passing ke arah teman giliran berikutnya, kemudian melakukan seperti siswa pertama (paling depan) begitu seterusnya bergantian.
- Siswa yang sudah melakukan segera lari menuju barisan paling belakang.
- Teknik shooting bisa menggunakan satu tangan atau dua tangan.
- Teknik passing bisa passing depan dada atau passing samping.
0 Response to "Latihan Variasi Keterampilan Teknik Dasar Dalam Permainan Bola Basket"
Posting Komentar