Perlengkapan Body Protector yang Digunakan Oleh Catcher



Bagikan:


Body Protector merek Schutt [image by www.sportsunlimitedinc.com]

Secara teknis softball merupakan olahraga yang dimainkan dengan cara melempar, menangkap, dan memukul bola. Bola yang dipukul dan dilempar oleh pemain yang bermain biasanya mempunyai kecepatan yang sangat kencang, maka dari itu keselamatan para memain sangat di perhatikan. Salah satu posisi pemain yang mempunyai perlengkapan pelindung keselamatan yaitu Catcher.


Catcher adalah pemain yang bertugas untuk menangkap bola yang dilempar oleh pitcher yang tidak bisa dipukul oleh pemain lawan. Catcher berposisi jongkok pada samping pemain pemukul dan lurus dengan pitcher, karena posisi yang sangat riskan oleh bola nyasar dari pitcher maka catcher dilengkapi dengan pelindung badan atau body protector.

Pelindung badan yang digunakan oleh pemain yang berposisi sebagai Catcher biasa juga disebut dengan Body Protector, pelindung badan yang digunakan oleh catcher ini bermacam-macam dan hampir disemua tubuh. Perlengkapan yang biasanya digunakan oleh catcher yaitu helem, pelindung tubuh bagian depan, dan pelindung kaki.

Helem yang digunakan oleh catcher merupakan helem khusus dimana helem ini melindungi seluruh kepala dan wajah, sedangkan pelindung tubuh bagian melindungi tubuh dari terjangan bola dengan melindungi tubuh dari bagian dada hingga kebawah perut. Pelindung kaki digunakan untuk melindung kaki juga dari bola yang nyasar, pelindung kaki ini melindungi kaki mulai dari lutut hingga bagian punggung kaki.

Terdapat beberapa merek-merek yang sudah dikenal memproduksi body protector yang mempunyai kualitas yang sangat baik, diantaranya Easton, Mizuno, All Star, Schutt, Louisville, Wilson, Rawlings, dan lain sebagainya. Setiap Body Protector yang diproduksi oleh merek-merek tersebut mempunyai desain serta kelebihan tersendiri.


Bagikan:


Materi Penjasorkes Lainnya:

0 Response to "Perlengkapan Body Protector yang Digunakan Oleh Catcher"

Posting Komentar