Cara Melakukan Teknik Melempar Bola Melintir (Curveball) Dalam Permainan Baseball



Bagikan:


Gambar ilustrasi baseball [Source image by olahraga.inilah.com]
Selain teknik melempar bola cepat (fastball), terdapat satu lagi teknik melempar dalam olahraga baseball, yaitu teknik melempar bola melintir (curveball). disebut melintir karena arah bola yang dilemparkan kepada pemain lawan bisa tiba-tiba dapat berubah arah sehingga membuat lawan sulit untuk membacanya.

Cara melakukan teknik ini hampir sama dengan teknik lemparan fastball. Yang membedakan hanya posisi tangan saat mencengkeram bola. Pada teknik fastball, posisi jari tengah-jempol saat melempar bola adalah tegak. Sedangkan pada teknik curveball, posisi jari tengah-jempol saat melempar bola adalah miring ke kanan. Bagi yang kidal, posisi jari tengah-jempol miring ke kiri.

Posisi tangan yang miring ini menghasilkan arah lemparan yang berbeda dengan teknik fastball. Teknik ini menyebabkan arah lemparan bola menjadi patah di saat- saat hampir mengenai sasaran. Lemparan jenis ini sulit dipukul, karena arah lemparan bola seakan-akan berubah tiba-tiba.

Berikut ini cara melakukan teknik melempar bola melintir (curveball) dalam olahraga baseball.
  • Bersiaplah melempar bola. Arahkan pandangan lurus ke sasaran. Kedua tangan di depan dada.
  • Putarlah tubuh ke kanan. Pada saat bersamaan, angkatlah kaki kiri hingga setinggi lutut. Pandangan tetap ke arah sasaran. Tumpuan berada di kaki kanan. Kedua tangan tetap di depan dada.
  • Sesaat akan melempar, tariklah tangan kanan ke belakang. Putarlah tubuh ke depan, jatuhkan kaki kiri ke depan.
  • Lemparkan bola ke arah sasaran, atau sesuai arah yang dikehendaki. Pada saat yang bersamaan, pindahkan tumpuan ke kaki kiri, sehingga tubuh condong ke depan.
  • Posisi cengkeraman tangan (jari tengah-jempol) saat melempar bola adalah agak miring ke kanan. Bagi pemain kidal, posisi cengkeraman agak miring ke kiri.
  • Perhatikan arah lemparan bola. Saat dilemparkan, arah bola akan melengkung dari kiri-atas ke kananbawah.
Pastinya teori tidak semudah saat kita melakukannya langsung, maka dari itu diperlukan latihan secara teratur agar keterampilan teknik dasar, khususnya teknik melempar bola melintir dapat dikuasai dengan baik.

Sumber pustaka : Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan/Budi Aryanto, Margono; editor, Ahmad Rithaudin; ilustrator, Bayu Aprianto.—Jakarta: Pusat Perbukuan, Kementerian Pendidikan Nasional, 2010.

Bagikan:


Materi Penjasorkes Lainnya:

0 Response to "Cara Melakukan Teknik Melempar Bola Melintir (Curveball) Dalam Permainan Baseball"

Posting Komentar