4 Macam Teknik Menendang Bola Dalam Sepak Bola Serta Cara Melakukannya



Bagikan:


Ilustrasi teknik menenang [image by Maxmanroe.com], 

Penguasaan teknik-teknik dasar dalam permainan sepak bola sangat lah dianjurkan untuk setiap pemain, salah satu teknik yang medasar dalam sepak bola ialah teknik menendang. Banyak hal yang dilakukan dengan teknik menendang ini, diantaranya mengumpan, melakukan tendangan sudut, tendangan bebas, tendangan ke gawang, dan lainnya.


Pada umumnya, dalam permainan sepak bola dikenal empat macam teknik menendang yang biasa dilakukan pemain sepak bola dalam bermain sepak bola. Diantaranya yaitu Menendang bola dengan kaki bagian dalam, Menendang bola dengan kaki bagian tengah (kura-kura), Menendang bola dengan kaki bagian luar, dan Menendang bola dengan kaki bagian ujung depan.

Sebelum lanjut, baca juga informasi menarik lainnya mengenai Permainan Sepak Bola dibawah ini:
Berikut ini akan dijelaskan secara singkat, langkah-langkah dalam melakukan keempat macam teknik dasar menendang dalam permainan sepak bola tersebut.
1. Menendang bola dengan kaki bagian dalam
Adapun langkah-langkah pelaksanaan cara melakukan teknik menendang bola dengan kaki bagian dalam adalah sebagai berikut:
  • Kaki kiri (tumpu) berada di samping bola.
  • Kaki kanan (tendang) diayunkan dari arah belakang, agak diputar ke luar.
  • Perkenaan tepat di tengah bola, di kaki bagian dalam.
  • Posisi badan agak condong ke belakang.
  • Pandangan ke arah bola.
2. Menendang bola dengan kaki bagian tengah (kura-kura)
Adapun langkah-langkah pelaksanaan cara melakukan teknik menendang bola dengan kaki bagian tengah (punggung kaki) adalah sebagai berikut:
  • Kaki tumpu berada di samping bola.
  • Kaki tendang diayun ke belakang, ujung kaki mengarah ke tanah.
  • Perkenaan bola di kaki bagian tengah atas (kura-kura).
  • Kaki tendang, setelah menendang dilanjutkan gerakan menjaga keseimbangan.
3. Menendang bola dengan kaki bagian luar
Adapun langkah-langkah pelaksanaan cara melakukan teknik menendang bola dengan kaki bagian luar adalah sebagai berikut:
  • Kaki tumpu di samping bola.
  • Kaki tendang diayun dari belakang, agak diputar ke dalam.
  • Perkenaan bola di kaki bagian luar.
  • Kaki tendang menjaga keseimbangan.
4. Menendang bola dengan ujung kaki
Adapun langkah-langkah pelaksanaan cara melakukan teknik menendang bola dengan ujung kaki adalah sebagai berikut:
  • Kaki tumpu di samping bola.
  • Kaki tendang diayun dari belakang membentuk sudut 45°.
  • Perkenaan bola berada di ujung kaki atas.
  • Kaki tendang menjaga keseimbangan.
Itulah empat macam teknik menendang bola dalam sepak bola serta cara melakukannya, untuk menguasai keempat teknik menendang tersebut perlu diadakannya atau dilakukannya latihan-latihan secara kontinu. 




Sumber referensi: Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan Untuk SMP/MTs kelas VII/Sodikin Chandra, Achmad Esnoe Sanoesi; editor, Ema Kurnianingsih.—Jakarta: Pusat Perbukuan, Kementerian Pendidikan Nasional, 2010.

Bagikan:


Materi Penjasorkes Lainnya:

0 Response to "4 Macam Teknik Menendang Bola Dalam Sepak Bola Serta Cara Melakukannya"

Posting Komentar