Gerakan-Gerakan Senam Irama Dengan Menggunakan Tongkat | Edukasi Center



Bagikan:


Ilustrasi senam irama menggunakan tongkat, 

Pengertian senam irama secara umum yaitu rangkaian gerakan senam yang diselaraskan dengan irama. Senam irama dapat dilakukan dengan alat atau tanpa alat. Alat yang biasa dipergunakan meliputi tali, pita, bola, simpai, gada, dan tongkat. Khusus senam irama dengan menggunakan tongkat, ada beberapa cara atau teknik yang dipakai untuk memegang tongkat.


Ketiga cara memegang tongkat dalam senam irama yaitu regular grips, reverse grips, dan mixed grips. Untuk gerakan-gerakan senam irama menggunakan tongkat, berikut ini beberapa contoh gerak senam irama menggunakan tongkat.

Informasi menarik lainnya tentang gerakan-gerakan dalam senam irama, bisa teman-teman baca dibawah ini.
1. Gerak mengayunkan tongkat ke depan dan belakang
Cara melakukan gerakan mengayunkan tongkat ke depan dan belakang, adalah sebagai berikut.
  • Hitungan pertama, ambil sikap permulaan.
  • Hitungan kedua, ayunkan tongkat ke depan ke atas dengan tangan kanan, bersamaan dengan itu tumit diangkat.
  • Hitungan ketiga, ayunkan tongkat ke belakang dengan tangan kanan, bersamaan dengan itu kedua lutut direndahkan dan tumit diturunkan.
  • Lakukan gerakan mengayunkan tongkat ke depan dan belakang berulang kali sampai hitungan kedelapan.
  • Kemudian, lakukan gerakan yang sama dengan menggunakan tangan kiri.
2. Gerak mengayun tongkat di samping badan
Cara melakukan gerakan mengayun tongkat disamping badan, adalah sebagai berikut.
  • Hitungan pertama, ambil sikap permulaan.
  • Hitungan kedua, ayunkan tongkat kebelakang dengan tangan kanan.
  • Hitungan ketiga, ayunkan kembali tongkat kedepan keatas dengan tangan kanan, bersamaan dengan itu tumit diangkat.
  • Hitungan keempat, jatuhkan tongkat disamping badan, bersamaan itu kedua lutut direndahkan dan tumit diturunkan.
  • Kemudian, lakukan gerakan yang sama dengan hitungan pertama sampai keempat dengan menggunakan tangan kiri.
3. Gerak menjatuhkan tongkat disamping dan belakang badan
Cara melakukan gerakan menjatuhkan tongkat disamping dan belakang badan, adalah sebagai berikut.
  • Hitungan pertama, ambil sikap permulaan.
  • Hitungan kedua, ayunkan tongkat ke kiri dengan tangan kiri, bebrsamaan itu kaki kanan dilangkahkan kesamping kanan dan dilanjutkan dengan meletakkan tongkat dibelakang pinggang, kemudian dipegang dengan kedua tangan.
  • Hitungan ketiga, ayunkan tongkat ke kanan dengan tangan kanan dan diikuti gerak memindahkan berat badan kearah kanan.
  • Hitungan keempat, kembali pada sikap permulaan.
4. Gerak mengayun tongkat menyilang badan
Cara melakukan gerakan mengayun tongkat menyilang badan, adalah sebagai berikut.
  • Hitungan pertama, ambil sikap permulaan.
  • Hitungan kedua, ayunkan tongkat ke bawah melewati atau menyilang badan ke kiri, kembali ke kanan.
  • Hitungan ketiga, ayun kembali tongkat ke bawah menyilang badan kearah kiri.
  • Hitungan keempat, ayun kembali tongkat ke bawah menyilang badan ke arah kanan disertai gerakan mengeper.
  • Kemudian, lakukan gerakan yang sama dengan tongkat dipegang tangan kiri.
Sumber pustaka : Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan Kelas VIII SMP/MTs/Sujarwadi, Dwi Sarjiyanto; editor, Fitriani Lestari H., Retno Susanti; ilustrator, D. Wisnu Kinardi, Dewi Isnaeni.—Jakarta: Pusat Perbukuan, Kementerian Pendidikan Nasional, 2010.

Bagikan:


Materi Penjasorkes Lainnya:

0 Response to "Gerakan-Gerakan Senam Irama Dengan Menggunakan Tongkat | Edukasi Center"

Posting Komentar